Doakan Kesembuhan Mantan Presiden SBY Demokrat Sumsel Gelar Zikir Bersama

TRIBUNSUMSEL.COM, KAYUAGUNG -- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Sumatera Selatan (Sumsel) melakukan Zikir dan doa bersama untuk kesembuhan Mantan Presiden Republik Indonesia Prof. Dr. H. Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang saat sedang dirawat di rumah sakit akibat penyakit yang dideritanya.

Kegiatan yang dipusatkan di pondok pesantren Bait Al-Qur'an di jalan sepucuk, Kecamatan Kayuagung Kabupaten Ogan Komering Ilir, Minggu (14/11/2021) sore.

Hadir dalam kesempatan Ketua DPD Demokrat Sumsel, Ir. Ishak Mekki yang mengatakan kegiatan ini serentak dilakukan di masing-masing DPC Kabupaten dan Kota se-Sumsel.

Diterangkannya, kegiatan zikir dan doa bersama diperuntukkan kepada SBY yang sedang berjuang melawan penyakitnya sehingga bisa kembali sehat seperti sediakala.

"Sehingga dapat memberikan kontribusi, pemikiran, dan motivasi terhadap bangsa dan Negara Republik indonesia," ujarnya.

Banyak yang mengakui bahwa jasa SBY sangat besar dari semasa beliau aktif di militer hingga pernah menjabat menjadi Presiden RI.

Beliau (SBY) selama ini telah banyak memberikan sumbang saran maupun kotribusi terhadap bangsa yang kita cintai demi kemajuan bersama.

"Sudah sepatutnya kita mendoakan beliau agar bisa diangkat penyakit oleh Allah SWT sehingga beliau bisa kembali memberikan kontribusinya untuk Kader Demokrat maupun bangsa dan Negara RI," terang mantan Bupati OKI 2 periode tersebut.

Selain itu, momen doa bersama ini juga merupakan rasa syukur para kader atas keputusan Mahkamah Agung menolak atau tidak menerima judicial review anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART) yang dilayangkan oleh kubu KLB Moeldoko.

Sebab, menurut Ishak Mekki dengan menolak Partai Demokrat hasil KLB Deli Serdang menandakan bahwa pemerintah telah menegakkan hukum secara adil.

"Kami bersyukur keputusan pemerintah ini adalah kabar baik bukan hanya untuk Partai Demokrat tetapi juga bagi kehidupan demokrasi di tanah air. Alhamdulillah dalam kasus ini hukum telah ditegakkan dengan sebenar-benarnya dan seadil-adilnya," tegasnya.

Dirinyapun berpesan kepada seluruh kader untuk tetap merapatkan barisan dan berjuang demi keutuhan partai berlambang Mercy tersebut.

Belum ada Komentar untuk "Doakan Kesembuhan Mantan Presiden SBY Demokrat Sumsel Gelar Zikir Bersama"

Posting Komentar